Kamis, 18 Februari 2016

Obat Herbal Obat Tradisional untuk Keputihan

Obat Tradisional untuk Keputihan – Keputihan merupakan hal yang umum terjadi dan cukup mengganggu bagi wanita. Keputihan sebenarnya merupakan hal yang normal dan terjadi pada hampir setiap wanita.

Keputihan baru menjadi masalah ketika keputihan menyebabkan berbagai gangguan lain seperti gatal misalnya. Ciri-ciri keputihan yang tidak normal adalah cairan lendir kental, berwarna kuning atau kecokelatan, berbau busuk dan gatal.

Ketika seorang wanita bermasalah dengan keputihan, maka bisa jadi akan menyebabkan berbagai gangguan lain seperti gatal di sekitar area kewanitaan dan bahkan terganggunya hubungan suami istri. Karena itu keputihan sebaiknya segera ditangani dengan serius. Karena bukan tidak mungkin apabila dibiarkan begitu saja maka keputihan bisa menjadi penyakit yang lebih parah lagi.

Bahan Herbal untuk Mengobati Keputihan Secara Tradisional dan Alami

Untuk mengobati keputihan secara tradisional, kita bisa memanfaatkan bahan-bahan dari alam yang ada di sekitar kita, misalnya dengan daun jambu, lidah buaya dan lainnya. Berikut ini adalah beberapa bahan dan cara mengobati keputihan secara tradisional sebagaimana yang dikutip dari laman Organic Fact:

1. Daun Jambu
Selain bisa untuk mengobati diare, daun jambu biji juga bisa kita manfaat untuk mengatasi keputihan. Caranya mudah. Rebus beberapa lembar daun jambu biji dengan 1 liter air selama ½ jam. Kemudian angkat dan biarkan hingga dingin. Setelah itu air rebusan bisa digunakan sebagai pembilas area kewanitaan beberapa kali sehari.

2. Air cucian beras
Jangan buang air bekas mencuci beras, karena bisa kita gunakan untuk mengatasi keputihan. Untuk mengatasi keputihan, ambil air cucian beras yang kedua atau ketiga. Rebus dan minum saat masih hangat. Agar rasanya lebih enak, anda bisa menambahkan sedikit garam.

3. Lidah buaya
Untuk mengobati keputihan dengan lidah buaya juga bisa dilakukan. Caranya ambil daging dari tanaman lidah buaya, buang bagian kulitnya, lalu direbus. Setelah dingin air rebusan diminum dan dagingnya dimakan. Lakukan secara teratur.

4. Ketumbar
Siapkan sekitar 10 gr ketumbar dan rendamlah pada 100 ml air matang hingga semalam. Air rendaman ketumbar tersebut diminum pada pagi harinya, saat perut masih kosong. Lakukan cara ini selama beberapa hari hingga keputihan Anda sembuh.

5. Biji mangga
Saat makan buah mangga, pastinya bagian bijinya akan dibuang. Tapi bila anda sedang bermasalah dengan keputiha, maka biji buah mangga tersebut bisa kita gunakan sebagai obat keputihan. Caranya dengan menghaluskan biji mangga muda, lalu beri sedikit air. Oleskan campuran tersebut ke bagian luar daerah kewanitaan dan diamkan selama beberapa waktu. Kemudian bilas hingga bersih jika sudah selesai.
Bila setelah beberapa menggunakan metode pengobatan keputihan secara tradisional seperti yang di atas namun tidak juga kunjung sembuh, maka ada baiknya anda pergi ke dokter terkait untuk membantu mengatasi masalah keputihan yang anda alami.

OK. Selamat mencoba mengatasi masalah keputihan dengan bahan alami. Semoga bisa segera sembuh.

Obat Herbal Obat Tradisional untuk Keputihan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown